Tetap Waspada Saat New Normal
Tetap Waspada Saat New Normal
Semua orang terlihat senang bisa kembali beraktivitas,
orang-orang kantoran mulai beraktivitas dan beberapa mall tampak sudah membuka
kembali lapaknya. Walau sudah kembali beraktivitas kalian tetap harus waspada
akan virus-virus jahat itu, karna fisiknya yang tidak kelihatan dan dampak
terkena viruspun sangat berbahaya bagi tubuh hal paling buruknya bila terkena
virus tersebut adalah kematian. Oleh karena itu kalian semua harus tetap
waspada, dengan mengikuti beberapa tips berikut :
1.Gunakan dan Bawa Semua Protokol Pencegahan Penularan Covid saat hendak berpergian
Jangan lupa saat kalian hendak berpergian selalu menggunakan
masker, mimin menyarankan kalian membawa gantian masker apalagi kalau kalian
berpergian untuk waktu yang lama. Jangan lupa membawa hand sanitizer untuk
membantu kalian membunuh virus dan kuman yang tidak sengaja menempel pada
tangan kalian ya.
2. Jangan Mengobrol Saat Menggunakan Transportasi Umum
Saat kamu berpergian bersama-sama baik temanmu ataupun
keluargamu menggunakan transportasi umum diharapkan jangan terlalu banyak
bicara. Walau kamu sudah menggunakan masker lebih baik jangan mengobrol apalagi
sampai terbahak-bahak ya selain bisa saja adanya penyebaran virus bisa saja
semua orang terganggu dengan dirimu hihi
3. Lakukan Jarak Sosial
Maksudnya? Jadi jarak sosial ini dimana kalian bisa
memberikan jarak anatara kamu dan orang lain minimal 1meter. Contohnya adalah
saat kamu makan siang di salah satu restaurant pastikan jarak antara kamu dan orang
lain minimal sejauh 1 meter.
4. Budayakan Cuci Tangan
Apapun yang kalian lakukan kalian harus sering-sering cuci
tangan ya, kalian harus biasakan melakukan cuci tangan agar kalian terjauhkan
dari virus mematikan itu dan mencegah agar tidak adanya penyebaran semakin
luas.
5. Menggunakan Kertas Duduk Toilet Sekali Pakai
Buat kalian yang menggunakan toilet duduk mimin sarankan
kalian membawa alas kertas sekali pakai untuk bangku toilet duduk ya atau kalau
menurut kalian ribet kalian bisa bawa yang toilet seat sanitizer. Selain itu
kalian juga melakukan pengecekkan apakah toilet tersebut terdapat sabun untuk
kalian gunakan setelah menggunakan toilet umum tersebut.
Semoga 5 tips sederhana ini bisa kalian terapkan ya untuk
wujud menjauhi diri kita dan menjaga penyebaran dari virus corona ini. Salam
hangat dari mimin
Post a Comment for "Tetap Waspada Saat New Normal"